Berikut Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan Special Call memperingati Hari Bapak Pramuka Indonesia


Yogyakarta, (7/4/2022) -- Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Yogyakarta saat ini telah mempersiapkan kegiatan Special Call untuk memperingati Hari Bapak Pramuka Indonesia. Peserta kegiatan ini merupakan Anggota Amatir Radio dengan IAR dan KTA yang masih berlaku di seluruh wilayah Indonesia.

Kegiatan yang akan dilaksanakan pada tanggal 12 April ini akan diselenggarakan di Pusdiklatcab Ambarbinangun sebagai lokasi pusat stasiun akan berdiri. Bagi kakak kakak yang akan mengikuti dapat bergabung di jadwal berikut :

1. Phone mode, 2m Band

    Pukul 09.00 - 23.00 WIB / 02.00 - 16.00 UTC

    Frekuensi 145.500 Mhz

2. Phone mode, 40m Band

    Pukul 09.00 - 22.00 WIB / 02.00 - 15.00 UTC

    Frekuensi 7.135 Mhz


Adapun berikut Petunjuk Pelaksanaan Kegiatan dapat di unduh di Juklak Special Call. Selamat beraktifitas kakak kakak. (a.r)

Post a Comment

2 Comments