Yogyakarta, (06/05/2022) -- Perwakilan dari pangkalan SMA N 8 Yogyakarta, selain bertugas di Posko Parkir Teteg Abu Bakar Ali, juga bertugas di Posko Stasiun Besar Yogyakarta, Pada Karya Bakti Lebaran Kwartir Cabang Kota Yogyakarta. Kami mengirimkan 2 perwakilan yang didampingi oleh kak Jonathan sebagai koordinator lapangan dari Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pandega tingkat Cabang (DKC) Kota Yogyakarta.
Pada pagi hari sekitar pukul 08.40-09.15 Stasiun Besar Yogyakarta di pintu timur mulai berdatangan para pengunjung dan terpantau rute Jakarta-Bandung cukup ramai. Sekitar pukul 10.21 WIB bagian dalam Stasiun cukup ramai pengunjung yang berada di ruang tunggu dan para petugas kereta api yang mengatur protokol kesehatan bagi para penumpang yang sedang menunggu kedatangan kereta.
Sejak pukul 10.45 kondisi stasiun mulai sepi dengan cuaca cerah berawan. Para porter seperti sedang mendapatkan waktu istirahat setelah ramai pengunjung sejak tadi pagi. Stasiun Besar Yogyakarta kembali ramai dengan tibanya para penumpang dari Jakarta dan Bandung yang tiba di Yogyakarta dengan selamat pukul 13.30 dengan cuaca hujan cukup deras. Para penumpang yang turun di Stasiun Besar Yogyakarta langsung melaksanakan sholat hingga terjadi antrian padat di depan mushola Stasiun Besar Yogyakarta. (ar)
Pewarta : Azzahra Aurelya, Vania Husna
0 Comments