Simak Jadwal Pelaksanaan JOTA-JOTI 2022 Kwartir Cabang Kota Yogyakarta

Yogyakarta -- Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Yogyakarta mengeluarkan Surat Edaran terkait pelaksanaan Jamboree On The Air (JOTA) and Jamboree On The Internet (JOTI) tahun 2022. Dalam surat edaran tersebut Kwarcab Kota Yogyakarta dalam hal ini Dewan Kerja Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega Tingkat Cabang (DKC) Kota Yogyakarta sebagai pelaksana kegiatan akan menyelenggarakan kegiatan JOTA-JOTI 2022 mulai hari Jum'at, 14 Oktober 2022 hingga hari Minggu, 16 Oktober 2022.

Surat edaran ini dikeluarkan sebagai bentuk partisipasi Kwarcab Kota Yogyakarta dalam kegiatan JOTA-JOTI 2022. Direncanakan akan dibuka hari Jum'at, 14 Oktober 2022 pukul 14.00 WIB bertempat di Gedung Pusat Pendidikan dan Latihan (Pusdiklatcab) Kwarcab Kota Yogyakarta, di Ambarbinangun. Dalam surat edaran tersebut Kwarcab Kota Yogyakarta menggajak anggota Pramuka Penggalang, Pramuka Penegak, dan Pramuka Pandega masing-masing 4 orang dari setiap pangkalan untuk bergabung dalam kegiatan JOTA_JOTI 2022 Kwarcab Kota Yogyakarta.

Menurut informasi dari DKC Kota Yogyakarta hingga saat ini telah terdaftar 102 orang peserta dari berbagai pangkalan Penggalang, Penegak, dan Pandega di Kota Yogyakarta. Adapun berikut rangkaian acara yang akan diselenggarakan. 

  1. Upacara Pembukaan akan dibuka secara resmi oleh Kwarcab Kota Yogyakarta di Pusdiklatcab Kwarcab Kota Yogyakarta, pukul 14.00 WIB.
  2. Pelaksanaan JOTA-JOTI 2022, tiap gugusdepan Penggalang, Penegak, dan Pandega akan hadir ke lokasi pelaksanaan secara shift sesuai jadwal pembagian dalam surat edaran. Shift akan berlangsung mulai Jum'at pukul 15.00-19.30 WIB, Sabtu pukul 08.00-19.00 WIB, dan Minggu pukul 08.00-13.00 WIB.
  3. Pelaksanaan Fox Hunting pada hari Minggu 16 Oktober 2022, pukul 08.00-12.00 WIB
  4. Upacara Penutupan 16 Oktober 2022 pukul 13.00-14.00 WIB, bertempat di Pusdiklatcab Kwarcab Kota Yogyakarta.
Berikut surat edaran serta pembagian jadwal kehadiran pangkalan https://edaranjotajoti2022





Post a Comment

0 Comments