Hari Keempat, Etape Terpanjang Dalam Rute Untung Suropati PDT 51

dok : PDD PDT 51

Yogyakarta -- Selasa, 20 Desember 2022 atau hari keempat Pengembaraan Desember Tradisional (PDT) ke-51 diselenggarakan mulai pukul 07.30 dengan diawali apel pemberangkatan peserta. Seluruh melakukan serangkaian kegiatan dimulai dari apel keberangkatan dari SMA Negeri 1 Kalasan menuju basecamp ketiga yakni di Lapangan Gorongan, Seturan.

Pada etape 3 peserta menempuh perjalanan dengan panjang kurang lebih 14 kilometer. Etape ini menjadi etape yang terpanjang pada PDT ke-51. Peserta masih sangat antusias untuk mengembara sembari menyelesaikan tugas-tugas pos yang berada di tengah perjalanan. Walaupun ini merupakan rute terpanjang, namun mendung yang menyelimuti membuat peserta PDT 51 lebih menikmati nuansa pengembaraan hari ini.

"Ini etape terkeren buat kami, walaupun capek tapi setidaknya tidak panas seperti hari kedua, jadi kita lebih enjoy dan lebih menikmati perjalanan, tidak ada yang sakit juga" ulah salah satu sangga peserta PDT ke-51.

dok : PDD PDT 51

Puncak dari kegiatan PDT ke-51 juga jatuh di hari keempat ini, yaitu dalam serangkaian acara Malam Wiradharma. Kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Gorongan ini juga menghadirkan beberapa musisi sebagai pengisi acara dan Guest Star.

Musisi yang hadir diantaraanya Fariz Aji Nugraha yang merupakan finalis Idol 2014,  Bintang RRI 2019, dan finalis Pop Academy Indosiar 2022. Selain itu ada juga penampilan band dri Sabha Band yang merupakan pelantun official song pengembaraan desember tradisional.


dok : PDD PDT 51
Tentunya yang pasti dimalam wiradharma juga diisi dengan renungan malam wiradharma, merupakan renungan yang dilaksanakan pada malam puncak kegiatan kegiatan besar Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega di tingkat Kwartir Cabang Kota Yogyakarta. Renungan malam wiradharma ini diikuti oleh peserta, tamu undangan, dan sangga kerja PDT ke-51. Tujuan dari renungan ini kita dajak untuk merefleksikan diri dari semua yang telah dijalani selama Pengembaraan.

Tidak kalah menarik diakhir acara ditutup oleh Nammara Band sebagai Guest Star acara malam wiradharma. (nar)


Pewarta : M. Imsak Ramadhani (PDD PDT 51)

Post a Comment

0 Comments